Skip to main content

Journalist Days

Journalist Days adalah rangkaian acara tahunan terbesar yang diselenggarakan oleh Badan Otonom Economica FEUI. Rangkaian acara dari journalist days sendiri dimulai dengan Pre
Event yang berupa lomba artikel dan fotografi tingkat nasional, Seminar dan Talkshow dengan mendatangkan pakar jurnalistik, Training yang diberikan oleh para profesional dari insan media tanah air merupakan kegiatan aplikatif jurnalistik dari rangkaian acara Journalist Days, dan terakhir acara pamungkas dari banyak rangkaian acara Journalist Days adalah Company Observation. Pengenalan dunia jurnalistik dengan langsung melakukan tinjauan lapangan ke perusahaan media terkemuka.
Mengusung tema jurnalistik yang populis dan aktual, Journalist Days menjadi sarana bagi mereka yang telah berpengalaman maupun tidak dalam bidang jurnalistik untuk menambah
khasanah pengetahuan ilmu jurnalistik. Penyelenggaraan Journalist Days pada tahun ini merupakan yang kesembilan kalinya
SEMINAR & TALKSHOW
Seminar Journalist Days 2011 akan menyajikan materi seputar jurnalisme investigatif dimulai dari sesi mengenai introduksi tentang jurnalisme investigatif yang pada sesi ini akan di isi oleh dua pembicara yaitu Andreas Harsono & Dandhy D. Laksono. Tidak hanya itu, pada sesi ke dua dalam seminar membahas mengenai bagaimana para jurnalis melakukan investigasi dalam mengungkap suatu kasus. Pada sesi ini akan di isi oleh wartawan yang telah berpengalaman dalam melakukan investigasi jurnalistik, seperti Lukas Suwarso (Pengamat Media), Metta Dharmasaputra (wartawan TEMPO) dan Reinhard Nainggolan (wartawan KOMPAS), yang terkait dengan tema besar yaitu investigatif dapat mengungkap suatu kasus yang terkait dengan kejahatan kerah putih. Di akhir acara Seminar akan ditutup dengan talkshow dengan narasumber yang merupakan jurnalis yang telah berpengalaman dalam bidang investigasi, yakni Febridiansyah (Koordinator Divisi HMP ICW), Arif Zulkifli (Redaktur Eksekutif TEMPO), dan Ade Armando (Pengamat Media).
Seminar dan talkshow Journalist Days 2011 akan diadakan pada:
Hari : Senin
Tanggal : 11 April 2011
Tempat : Auditorium R.Soeriaatmadja FEUI
TRAINING JOURNALISTIC
Training Journalist Days 2011 akan dibagi menjadi 2 kelas yaitu :
Kelas Writing : Dalam kelas ini para peserta akan diberikan materi bagaimana membuat suatu feature/artikel investigasi yang menarik selain itu para peserta juga akan diberikan pengetahuan dasar mengenai teknik penulisan sebuah laporan investigasi. Training akan disediakan dari wartawan senior MAJALAH TEMPO.
Kelas Camera Technic : dalam kelas ini para peserta akan diberikan materi dalam penggunaan kamera baik untuk foto maupun video dalam peliputan investigasi serta teknik pengambilan gambar dalam keadaan yang sulit dalam setiap liputan investigasi. Training akan disediakan dari para wartawan senior ANTARA
Training Journalist Days 2011 akan diadakan pada:
Hari : Selasa – Rabu
Tanggal : 12 April 2011 – 13 April 2011
Tempat : R. PGN Departemen Ilmu Ekonomi FEUI dan R. Tritura Gedung B FEUI
COMPANY OBSERVATION
Company Observation, peserta akan berkunjung ke media cetak dan elektronik. JOURNALIST DAYS 2010 company observation berkunjung langsung ke SCTV dan MAJALAH GATRA
yang kala itu mengusung tema creative dan inovatif. Sedangkan di tahun ini tujuan company observation adalah METRO TV untuk media elektronik dan MAJALAH TEMPO untuk media
cetak. Hal ini ditujukan agar para peserta dapat melihat langsung kinerja para jurnalis yang secara khusus dalam hal investigasi berkaitan dengan pengolahan liputan maupun reportase investigasi. Tujuan lain dari company observation adalah mengetahui kerja nyata para pelaku jurnalistik dalam melakukan pekerjaan dan menambah pengetahuan dengan belajar dari pengalaman (experience learning).
Company Observation Journalist Days 2011 akan diadakan pada:
Hari: Kamis
Tanggal: 14 April 2011
Tempat: Kantor Media Cetak (MAJALAH TEMPO ) dan Stasiun Televisi (METRO TV)
info lengkap di: journalistdays.org

Comments

Popular posts from this blog

FES Moslempreneur 2011

Deadline: 10 April 2011 KETENTUAN: Satu tim harus terdiri dari 3 orang yang berstatus mahasiswa D1, D2, D3,D4 atau S1. Mengisi formulir pendaftaran yang dapat di download pada website FES dan diserahkan hanya berupa soft copy via e-mail bersama business proposal yang akan diajukan pada tanggal 10 Maret 2011 – 10 April 2011 yang dikirimkan kepada: Panitia FES Moslempreneur 2011, unila.roisfe@gmail.com, (Perlu diperhatikan peserta bahwa softcopy file berupa PDF dan Word 2003). Membayar biaya pendaftaran tim sebesar Rp 50.000,00 dan menyertakan bukti transfer antar rekening bank berupa ( JPG ) / Scan Gambar dalam pengiriman proposal ide bisnis-nya paling lambat tanggal 10 Maret 2011 – 10 April 2011 Ke rekening : Bank Muamalat a.n Ade Kurnia Safitri No. Rek. 351 03204 22 Bank BNI Syariah Tanjung Karang a.n Rahmad A. Pratomo No. Rek. 0172900662 Setiap Peserta wajib menyerahkan : Foto 3×4 ( 1 lembar) ( JPG ) KTM ( JPG ) Proposal ide bisnis yang diperlombakan dap

Batik...From Indonesia

  S etelah sekian banyak budaya negara kita yang "dicuri " negara lain, akhirnya, dunia Internasional telah mengakui bahwa batik adalah warisan budaya asli Indonesia. Secara resmi, Jum'at 2 oktober 2009, Unesco mengukuhkan budaya batik ini sebagai budaya Indonesia. Pengukuhan batik ini, akan di laksanakan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada pukul 20.00, dan bapak Presiden kita, Susilo Bambang Yudhoyono akan mendeklarasikan peresmian ini pada pukul 21.00, Dengan di resmikannya batik sebagai budaya Indonesia, hal ini bisa memacu perkembangan kebudayaan di Indonesia sekaligus memperkenalkan budaya batik ini ke mata dunia. Kita patut bangga dengan kekayaan negara kita. Negara kita sebenarnya penuh dengan keanekaragaman budaya yang unik. Namun karena kurangnya kita melestarikan budaya tersebut, dengan terpaksa budaya kita banyak yang di ambil dan diakui sebagai budaya negara lain. Sedih dong...masa sih ide kreatif yang diciptakan bangsa kita begitu aja diambil!! Dengan susa
Bismillah... Hati ibarat sebuah corong,ia bisa bersuara,,  kadang suaranya terenyuh perlahan,  kadang suaranya tegas dan kadang merasa sedih.. Ya,, itulah hati..  Semakin kau dekatkan pendengaranmu kepadanya akan kau dapati  semakin dalam kau mampu memahaminya.. Namun, kau tak akan dapat merasakannya hanya dengan telinga,  namun dengarkanlah ia dengan relungmu,,, Bukalah mata hatimu tuk melihat apa-apa yang diajarkannya.. Bukalah perasaanmu tuk merasakannya.. Berikan secercah sinar tuk menghidupkannya.. Yaitu dengan secercah sinar Iman dari Robb semesta Alam Karena Ia yang menghidupkan dan mematikan hatimu.. Hidupkanlah ia dengan senantiasa berzikir kepada Allah Biarkanlah,,Ia yang menggenggam semuanya Yang mengatur jiwa dan hatimu...